Minggu, 15 Juni 2014

Pemasangan Bowplank



Tujuan
Tujuan pemasangan bowplank adalah untuk menentukan titik perletakan pondasi, kelurusan pondasi dan galian pondasi, serta untuk menentukan sudut bangunan agar tidak terjadi kemiringan pada saat pengerjaan.

Dasar Teori
Pemasangan bowplank adalah salah satu pekerjaan pemula / tahap pertama didalam melaksanakan suatu pembangunan (proyek yang menyangkut dengan bangunan gedung).

Peralatan dan Bahan
            Peralatan yang digunakan :
1.     Benang
2.     Siku
3.     Pensil
4.     Meteran 5 meter
5.     Meteran 50 meter
6.     Waterpass
7.     Palu Godam
8.     Palu Besi Biasa
9.     Selang

Bahan yang digunakan :
1.     Papan
2.     Kayu 5 x 7 cm
3.     Paku






Langkah Kerja
1.     Siapkan bahan dan alat - alat yang digunakan.
2.     Tancapkan kayu ukuran 5 x 7 cm ke dalam tanah dengan cara memukul bagian atas kayu dengan menggunakan palu 5 kg, usahakan kayu yang ditancapkan tidak goyang.
3.     Jarak titik perletakan pondasi 10 x 10 meter dan jarak antara patok satu dengan patok yang lain ± 1 meter.
4.     Pasang papan yang sudah disiapkan pada patok tersebut, kemudian pakukan dan ukur kerataan papan dengan menggunakan waterpass.
5.     Setelah itu, ukur kerataan tanah antara satu bowplank dengan bowplank yang lain dengan menggunakan selang air agar dapat mengetahui tinggi rendahnya suatu tanah.
6.     Pakukan paku pada pertengahan papan bowplank, dan ikat benang pada masing - masing paku agar dapat mengetahui garis tengah / as pondasi, usahakan sudut benang harus tepat mengenai titik perletakan pondasi.
7.     Ukur sudut berbentuk segitiga dengan ukuran 60 x 80 cm dan garis kemiringannya harus dapat 100 cm.

2 komentar: